Panduan Praktis Menjaga Kesehatan Orang Tua yang Sudah Lansia

507
Panduan Praktis Menjaga Kesehatan Orang Tua yang Sudah Lansia

Health – Menjaga Kesehatan orang tua yang sudah lansia memang patut menjadi perhatian Anda. Karena kondisi tubuh lansia biasanya mengalami penurunan dan lebih mudah sakit. Hal-hal sepele bahkan dapat memicu timbulnya gangguan kesehatan pada lansia.

Oleh sebab itu, Anda harus lebih telaten menjaga kesehatan orang tua yang sudah lansia. Ikuti saja panduan praktis berikut ini agar orang tua Anda senantiasa bugar dan bersemangat:

Rumah Harus Selalu Bersih

Kebersihan rumah merupakan faktor utama yang menentukan untuk menjaga kesehatan orang tua. Sebab biasanya sebagian besar waktu orang tua akan dihabiskan untuk beraktivitas di rumah. Anda wajib memastikan bahwa rumah mendapatkan pencahayaan alami yang memadai, bebas debu dan kotoran, serta memiliki sistem ventilasi udara yang baik. Sehingga mikroorganisme penyebab penyakit tidak mudah berkembang biak di rumah.

Selalu Menyiapkan Bahan Makanan Sehat

Makanan sehat yang dikonsumsi setiap hari juga akan mendukung kesehatan orang tua. Mulailah mengurangi konsumsi makanan berlemak dan makanan yang digoreng. Teknik memasak lainnya seperti mengukus, membakar, dan menumis merupakan alternatif yang lebih sehat dan rendah kalori. Sebaiknya orang tua juga tidak mengonsumsi camilan dalam kemasan dan makanan siap saji terlalu banyak. Karena jenis makanan tersebut mengandung banyak bahan perasa dan pengawet yang bisa berdampak buruk bagi kesehatan.

Mengajak Orang Tua Melakukan Aktivitas Fisik

Usia yang terus bertambah bukanlah halangan untuk melakukan aktivitas fisik. Jadi, Anda tak perlu ragu mengajak orang tua melakukan aktivitas fisik yang intensitasnya ringan. Ajaklah orang tua Anda untuk jalan pagi setiap hari, pergi ke pasar tradisional, atau bermain dengan cucu di luar rumah. Aktivitas sederhana tersebut akan membuat orang tua lebih leluasa bergerak. Risiko penyakit yang menyerang sendi dan otot lansia pun dapat diminimalkan.

Menyiapkan Teh Berbahan Alami

Salah satu jenis minuman yang baik dikonsumsi untuk menjaga kesehatan lansia adalah teh berbahan alami. Karena teh mengandung polifenol dan jenis antioksidan lainnya yang baik bagi daya tahan tubuh. Kalau soal menyiapkan teh untuk orang tua, Teh Daduzi adalah pilihan yang tepat. Teh alami yang satu ini terdiri dari teh hijau berkualitas dengan tambahan bahan herbal seperti buah goji berry, coffee cherry pulp (daging buah kopi), dan lemon peel (kulit lemon). Manfaat Teh Daduzi akan membuat orang tua Anda lebih bugar dan tak mudah terserang penyakit.

Jika Anda menerapkan panduan tersebut ketika merawat orang tua, niscaya kesehatan orang tua Anda akan senantiasa terjaga. Anda pun akan leluasa beraktivitas tanpa mengkhawatirkan kondisi kesehatan orang tua yang sudah lansia.

Advertisement